Jasa angkut Jogja menyediakan banyak layanan yang dapat diakses oleh penggunanya dengan mudah. Bahkan, masyarakat tidak perlu lagi mengunjungi lokasi kantor layanan ini berada. Tinggal mengaksesnya melalui internet dan secara otomatis informasi mengenai jasa akan muncul secara detail.
Cara Menghubungi Jasa Angkut Jogja
Di zaman sekarang, menghubungi pihak jasa yang Anda inginkan sangatlah mudah. Tidak perlu lagi datang ke kantornya langsung karena semua dapat dilakukan secara online. Jika masih bingung cara mengontak mereka, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Melalui Website
Cara pertama yang bisa Anda lakukan untuk menghubungi jasa angkut ini yakni melalui website. Di era teknologi digital seperti saat ini, keberadaan situs web sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat terutama pada pengguna internet karena dapat membantu memenuhi kebutuhan.
Anda juga bisa mendapatkan banyak informasi mengenai jasa ini melalui website official mereka. Info yang bisa didapatkan berkaitan dengan ketersediaan layanan, kendaraan, hingga harga. Jika ingin berkomunikasi lebih lanjut, klik salah satu kontak yang tertera.
Melalui Telepon
Seperti yang sudah disebutkan, jasa angkut Jogja ini telah menyediakan kontak yang dapat dihubungi oleh calon pelanggan dengan mudah. Anda bisa menyambungkan kontak tersebut melalui aplikasi telepon yang ada di smartphone.
Caranya cukup mudah, yakni dengan mengunjungi website official mereka. Kemudian, gulir layar ke bawah hingga menemukan ikon telepon. Klik satu kali pada ikon tersebut. Ada dua jenis telepon yang bisa dihubungi, yakni berbagai operator dan juga XL.
Melalui WhatsApp
WhatsApp merupakan salah satu aplikasi tukar pesan yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Keberadaannya juga semakin pesat karena mampu memudahkan kebutuhan pengguna internet berkaitan dengan pengiriman pesan.
Caranya juga hampir sama seperti yang sebelumnya, yakni dengan mengunjungi website official jasa angkut, kemudian klik ikon WhatsApp yang ada di bagian bawah halam. Setelah itu, Anda akan diarahkan ke aplikasi WA yang ada di ponsel.
Itu tadi informasi berkaitan dengan cara menghubungi jasa angkut Jogja untuk melakukan pemesanan atau menanyakan berbagai hal mengenai penyewaan kendaraan tersebut. Jika memilih menggunakan telepon, pastikan ponsel memiliki pulsa atau kredit terlebih dahulu.